Selama bulan Ramadan, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bekerjasama dengan Institut Musik Jalanan dan GoPay Indonesia akan menggelar Kuliah Musik Online untuk mengisi waktu positif kamu selama #DiRumahAja.
Kuliah Musik Online merupakan rangkaian acara "Ngamen dari Rumah" yang akan menemani kalian #NgabuburitDiRumahAja.
Acara ini akan di isi oleh beberapa pakar di bidang kreatif dan musik seperti Ridho Hafiedz, Tompi, Anto Baret, Mohammad Amin, Joshua Simandjuntak dan Andi Malewa.
Berikut adalah tema kuliah yang akan kami bahas :
1. Konsistensi & Karya Musik
2. Musik Sebagai Gerakan Perubahan Sosial
3. Jalanan dan Cerita, Catatan Kilas Balik KPJ 38 Tahun.
4. Musisi Jalanan, Instrumen Etnik dan World Music.
Menarik bukan? nonton ya!
0 Comments